Tomat merupakan buah yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari baik sebagai bumbu masak ataupun sebagai buah yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Bukan hanya itu ternyata tomat juga mempunyai khasiat untuk kecantikan kulit. Selengkapnya mengenai manfaat tomat untuk kesehatan dapat dilihat dibawah ini :
Tomat dapat mengobati diare, serangan empedu,gangguan pencernaan dan memulihkan fungsi lever. Bahkan gel berwarna kuning yang menyelubungi biji tomat dapat mencegah penggumpalan dan pembekuan darah yang dapat menyebabkan penyakit jantung dan stroke. Buah Tomat yang berwarna merah memilliki kandungan Vitamin A dan C lima kali lebih banyak daripada yang berwarna hijau, dan tomat merah ini sangat baik dikonsumsi anak-anak sejak dini demi kesehatan mata dan lebih meningkatkan imunitas terhadap berbagai penyakit yang menyerang.
Tomat memiliki lycopene yang berkhasiat membantu mencegah kerusakan sel yang dapat mengakibatkan kanker leher rahim, kanker prostat, kanker perut dan kanker pankreas. Sebenarnya lycopene tidak hanya ditemukan pada tomat, tetapi juga pada anggur merah, semangka dan pepaya. Namun, lycopene yang paling banyak terdapat pada buah tomat yang berwarna merah tentunya. Rasa asam yang ada pada Buah Tomat sangat membantu mengembalikan nafsu makan dan disarankan tomat dimakan setiap pagi sebanyak satu buah.
Manfaat buah tomat untuk kesehatan adalah menurunkan resiko gangguan jantung, menghilangkan kelelahan, menambah nafsu makan, menghambat pertumbuhan sel kanker pada prostat, leher rahim, payudara dan endometrium, memperlambat penurunan fungsi mata karena pengaruh usia, mengurangi resiko radang usus buntu, membantu menjaga kesehatan organ hati, ginjal, dan mencegah kesulitan buang air besar, mengobati diare, meningkatkan jumlah sperma pada pria, memulihkan fungsi lever dan mengatasi kegemukan.
Manfaat buah tomat untuk kecantikan adalah kecilkan pori-pori besar, menyembuhkan jerawat, mengatasi minyak di kulit, menghilangkan komedo, mengatasi peradangan kulit dan membuat kulit lebih bercahaya. Jadi makanlah tomat mulai hari ini secara teratur maka anda akan banyak mendapatkan manfaat untuk tubuh dan kecantikan anda.
0 Response to "Manfaat Tomat Untuk Kesehatan"
Post a Comment